SIDOARJO- Polda Jawa Timur (Jatim) menarik sekira 300 personel Brimob Polda Jatim yang berjaga sekira satu bulan di Bima, Nusa Tenggara Timur, siang ini.
Ratusan personel ini ditarik setelah sekira sebulan melakukan pengamanan dan cipta kondisi di Bima, Minggu (26/2/2012).
Ratusan pasukan Brimob Polda Jatim ini datang melalui dua tahap dan disambut langsung oleh sejumlah pejabat Polda Jatim serta keluarga di Bandara Juanda, Surabaya.
Dalam melakukan tugasnya di wilayah konflik, ratusan pasukan Brimob ini berhasil menarik simpati warga setempat.
Salah satunya dengan senam komando dengan menggunakan gerakan dan musik khas NTT. Melalui senam komando yang dipadukan dengan kesenian setempat itu diharapkan dapat meredam emosi warga yang sedang bertikai.
Menurut rencana, pasukan Brimob Polda Jatim yang ditarik itu akan diistirahatkan selama empat hari, untuk kemudian bertugas kembali di Markas Komando Brimob masing-masing anggota.
Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Hilman Tayib, mengatakan pasukan yang ditarik dari daerah konflik tersebut dalam kondisi sehat.
Meski ditarik kembali ke Jawa Timur, namun tidak menutup kemungkinan ratusan pasukan Brimob Polda Jatim ini akan kembali diberangkatkan jika memang dibutuhkan.
(Pramono Putra/Sindo TV/kem)
Sindikasi news.okezone.com
Bima Aman, Polda Jatim Tarik 300 Personel