Bagi anda yang sedang ingin berhijab ataupun memasang jilbab karena sudah mendapat hidayah ingin memperbaiki diri sebagai seorang perempuan, berikut ini akan kami sajikan beberapa cara berhijab modern sesuai dengan trend busana. Memakai hijab ataupun cara memakai jilbab tentunya tidak bisa sembarangan, sebab ada ketentuan-ketentuan yang mesti kita ikuti, dan yang paling penting adalah fungsi dan tujuan dari hijab itu sendiri, yakni menutup aurat serta lebih memperbaiki diri bagi seorang perempuan, bisa menjaga sikap dalam bergaul dsb.
Bagi yang mau berhijab dan sudah belajar untuk memakai jilbab, hal yang paling penting adalah bagaimana hijab tersebut mempengaruhi sikap dan hati kita agar lebih jernih, jangan lagi berjilbab tetapi masih mengenakan celana/rok yang memperlihatkan lekuk tubuh. Jangan sampai sobat menjadi perempuan yang berpakain tetapi sebenarnya tidak berpakaian.
Mereka berpakaian tetapi seolah tidak berpakaian