Didesain dengan kompak, dengan layar 13,3? dan bobot < 2Kg, Fujitsu Lifebook S561 sangat cocok buat dibawabawa, baik dijinjing maupun dimasukkan ke dalam tas kamu. Kamu dapat membawanya ke kafe untuk sekadar mengerjakan tugas-tugas ataupun membawanya ke meja rapat untuk presentasi.
Diperkuat prosesor Intel Core i5-2520M 2,5GHz serta dilengkapi memori utama DDR3-1333 4GB dan kartu grafis Intel HD Graphics 3000, Fujitsu Lifebook S561 sudah mumpuni untuk menjalankan aplikasi-aplikasi “standar†untuk mendukung aktivitas kamu, termasuk memanfaatkannya sebagai sarana hiburan. Memang, dengan grafis terintegrasi, kinerja grafis 3D-nya buat bermain game 3D kurang oke. Meskipun begitu, selama game 3D masa kini yang kamu mainkan detailnya disesuaikan, masih bisa.
Dilihat dari sisi konektivitasnya, port yang tersedia di Fujitsu Lifebook S561 dapat dikatakan lengkap. Ada HDMI, USB 2.0, LAN, slot ExpressCard, card reader, D-Sub 15pin, dan RJ11. Ya, port RJ11 yang fungsinya untuk menghubungkan dial up modem ke telepon masih disertakan. Sebuah fitur yang sudah jarang diberikan karena teknologi ini sudah tergolong lawas.
Sayangnya, Fujitsu tidak memasangkan port USB 3.0. Harganya pun lumayan tinggi (> US$ 1300). Bagusnya, selain WiFi, ada Bluetooth. Untuk keamanan, disediakan pula fingerprint reader. Perangkat optik yang digunakan juga dapat dicabut-pasang secara hotswap. Unik.
(riz)
Â
Hasil Uji
Â
Spesifikasi
*ECS Indo Jaya (021) 62312893
Â
+ Banyak konektivitas dan fasilitas, bobot ringan, baterai tahan lama, masa garansi 3 tahun.
- Kinerja grafis 3D kurang oke, harga agak tinggi.
Â
Rating 7,6
Tabloid PCplus
Review Notebook Fujitsu Lifebook S561